Kamis, 22 Maret 2012

YUSUF MENGATAKAN TIDAK


YUSUF MENGATAKAN TIDAK

Nancy Reagan pernah mencanangkan kampanye anti narkoba untuk mengingatkan para pemuda agar mereka tidak terjerumus di dalamnya dengan slogan   “ Just Say No “.

Dalam kehidupan , kadang kita dapat mengatakan “ Ya“ tapi kitapun harus  berani mengatakan “ Tidak “.

1.       Yusuf sangat membenci kejahatan / tidak mau berkompromi ( Kej 37 : 2 )
-          Jangan terbawa arus dunia ( Flp 2 : 15 )
-          Tidak mengabaikan keadilan karena hubungan keluarga ( Ams 24 : 23 )

2.       Tidak berubah walaupun meninggalkan kampung halaman ( Kej 39 : 1 – 5 )
-          Banyak orang yang berubah karena lingkungan
-          Banyak orang yang imannya tergantung pada Ortu , pasangan atau temannya
-          Hiduplah dengan Arif ( Efs 5 : 15 – 18 )

3.       Tidak tergerak karena godaan perempuan ( Kej 39 : 6 – 8 )
-          Perjinahan adalah dosa yang sangat dibenci Tuhan ( 1 Kor 6 : 9 – 11 )
-          Banyak tokoh Alkitab yang jatuh karena perjinahan : contoh : Daud , Simson dsb

4.       Digoda hari lepas hari , tetap bertahan ( Kej 39 : 10 )
-          Apa yang kita lihat dan dengar  setiap hari dapat mempengaruhi hati kita
-          Batupun dapat berlubang karena tetesan air
-          Jauhi pergaulan buruk , setiap saat waspada ( 1 Kor 15 : 33 ; Ams 4 : 23 )

5.       Bertekad menjaga kesucian ( Kej 39 : 10 )
-          Yang belum menikah harus bertekad menjaga kekudusan
-          Yang sudah menikah harus bertekad  setia kepada pasangan
-          Kita dapat menjaga kesucian , kalau kita memiliki hati yang takut dan hormat kepada Tuhan